Rahasia Blogger Sukses Di Indonesia

Sekarang ini, dengan makin berkembangnya teknologi yang canggih, banyak orang – orang berlomba mencari uang di media internet, salah satu nya dengan cara menggunakan blog atau website.

Menurut laporan yang ada, setiap menit itu diperkirakan lebih dari 1juta blog yang muncul di dunia internet.


 Rahasia Blogger Sukses Di Indonesia
Nah dari Begitu banyak blog - blog baru yang bermunculan di dunia maya ini, dari sekian banyak blog yang ada, banyak mengalami persaingan.

Sehingga dari setiap bloger ada yang sukses dan ada pula yang tidak sukses dan berhenti di tengah jalan.

Namun bagaimana cara agar kita bisa bertahan dan sukses dengan blog yang ada pada kita. Inilah Rahasia Blogger Sukses Di  indonesia.

Wah, kedengarannya enak ne, apalagi tentang rahasia. Dan lagi pula siapa juga yang tidak ingin blognya sukses. Betul tidak.?

Tapi yang sebenarnya, ini bukan rahasia, tapi ini wajib untuk di terapkan supaya blog kita lebih dikenal, disukai oleh pembaca, dan tentunya orang tidak merasa bosan berada di blog  kita. Mari kita simak rahasia ini.

Rahasia Blogger Sukse Di Indonesia


1. Tunjukkan Indentitas Siapa Diri Anda



Jangan pernah merasa takut untuk bisa dikenali oleh orang – orang yang banyak. Karena Tidak ada gunanya anda menulis postingan yang Berkualitas,  jika kamu menyembunyikan identitas siapa diri anda.

Karena Memilih untuk bersembunyi itu bisa merugikan diri anda sendiri. Terlebih lagi kalau anda banyak memberikan manfaat bagi banyak orang.

Jadi untuk ituTunjukkan identitas siapa diri anda, agar supaya setiap orang tahu bahwa andalah yang paling sering memberikan manfaat melalui informasi yang anda anda buat melalui postingan anda.

2. Fokus


Fokus adalah suatu kunci menuju kesuksesan, karena kalau tidak fokus, itu semua akan sia – sia. Jadi fokuslah terhadap konten dan topik yang anda bahas. Dan juga perbanyak lah bertukar informasi atau sharing sesama blogger lain, karena semakin banyak kamu sharing, semakin banyak pula ide – ide yang anda dapatkan. Tentunya ini akan bermanfaat untuk blog yang anda miliki.

3. Ngeblog lah dengan hati


Ngeblog dengan hati disini maksud nya, yaitu dengan sungguh – sungguh melakukannya,  jangan asal – asalan, untuk meraih kesuksesan bukan dengan asal – asalan, tapi dengan sungguh – sungguh.

Karena kita tahu nantinya postingan anda akan dibaca oleh puluhan, ratusan, ribuan, bahkan jutaan orang setiap harinya. Oleh karena itu beri lah mereka informasi yang bermanfaat dengan konten yang anda sukai.

Kenapa demikian, karena kita kita tahu, Jika anda sendiri tidak menyukai tentang apa yang sedang anda bahas, ini akan sulit bagi pembaca untuk menyukai isi konten anda. Untuk itu sungguh – sungguhlah untuk membuat konten anda.

4. Konsisten Dalam Menulis Postingan


Rajin juga adalah salah satu kunci untuk menuju kesuksesan. di dalam segala hal dibidang kehidupan yang lainnya, Rajin ini sangat yang harus kita terapkan terlebih dahulu. Nah ini juga termasuk dalam hal ngeblog.


Di dalam dunia blogging, rajin dalam membuat postingan ini di kategorikan merupakan salah satu hal yang menentukan kesuksesan blog anda nuntuk kedepannya.

Jadi saran saya Isilah blog yang anda buat dengan postingan yang terus menerus atau terupdate secara konsisten. Karena Dengan rajin membuat postingan di blog, anda bisa disukai dan dicintai oleh mesin pencari google dan juga para pengunjung.

5. Rajin bertukar link dengan blog yang lain.


Nah Dengan bertukar link dengan blog lain, ini manfaatnya sangat besar dan juga sangat menguntungkan bagi blog anda. Kenapa saya berkata seperti itu.? Karena Blog anda bisa dikenali oleh pengunjung blog teman anda, dan begitu pula dengan sebaliknya.

Jadi jangan sungkan untuk bertukar link dengan sesama blogger. Karena itu snagat besar manfaatnya, tapi jangan pula hanya menaruh link saja, setidak nya kenali dulu adminya atau yang punya blog nya. Karena ini menjalin suatu ikatan sesama para blogger.

6. Seringlah Berkomentar di blog Orang Lain


Cara ini sebenarnya, sudah lama, tapi masih tetap bisa dipakai, bahkan para master bloggingpun masih memakai cara yang ini, karena dengan seringnya berkomentar di blog orang lain, dengan ini anda bisa mendaptkan tempat untuk mempromosi blog anda secara gratis. Dengan demikian blog akan akan lebih banyak dikenali oleh para pembaca.

Tapi jangan pula berkomentar yang hanya dianggap spam oleh blogger lain, berkomentar lah dengan baik, dengan sopan, dan tentunya tidak melenceng dari topik pembahasan, karena ini akan lebih bermanfaat.

7. Cintai dan Senangi Blog Anda


Ingat, jangan pernah berfikir ngeblog menjadi atau menambah beban anda. Karena blog adalah untuk membuat kita bersenang – senang untuk mengeluarkan isi dari pikiran anda. Tapi jika anda berfikir atau menganggap blog anda sebagai beban bagi anda, ini lama kelamaan blog anda akan berhenti di tengah jalan, saya pastikan itu.

Kenapa saya katakan seperti itu.? Karena kalu anda berfikir bahwa blog anda menjai beban bagi anda, anda sudah saya pastikan akan merasa kejenuhan dengan blog anda, otomatis anda akan berhenti untuk mengurus ablog anda.

Tapi yang perlu kita ingat, kita membuat blog hanya untuk bersenang – senang iya kan. Jadi senangi dan cintailah blog anda. Nah apakah anda sudah menerapkan seperti point yang no 7 ini.? Kalau  belum silahkan terapkan.

8.  Kenalkan Blog Anda Ke Google


Dengan Mengenalkan blog anda ke google, maka google akan mengetahui blog anda sepenuhnya.

Tapi Bagaimana cara mengenalkan blog kita ke Google.?


Untuk mengenalkan blog kita ke google, lakukan Ping Ke google, Gunakan webmasterools.com.  melakukan ping ke google, maka informasi terbaru yang ada di blog kita dapat segera diketahui oleh search engine. Dan ini akan memudahkan pengunjung untuk mencari informasi dari blog anda.

9. Buatlah judul posting yang menarik / Unik


Dengan Membuat Judul yang menarik / Unik, ini akan dapat membuat para pengunjung atau pembaca merasa penasaran dengan isi postingan anda, dan mereka merasa tidak sabar ingin membaca artikel anda.

Baca juga Bagaimana Cara Membuat Judul Yang Menarik, Kenapa harus membuat Judul yang mendarik / Unik.? Karena Judul Mempunyai Nilai untuk mengundang  pengunjung untuk membaca aritkel anda.

Jadi, kalau judulnya kurang menarik / unik, sebuah Artikel yang menarik sekalipun bisa saja tidak akan dibaca oleh pengunjung, karena mereka tidak merasa penasaran dengan judul yang kita buat.

Sekian dari artikel saya tentangg Rahasia Blogger Sukses Di Indonesia. Oia Ada Tambahan, yang tak harus kita lupakan adalah Berdoa kepada Tuhan sang Pencipta. Karena Kita tahu berusaha tanpa berdoa itu sama saja. Dan begitu pula dengan sebaliknya.


Salam Sukses Para Blogger Indonesia.



Ayo Dapatkan Artikel Terupdate Lainnya:

Post a Comment